BRI Hibahkan Mobil Ambulan untuk Polres Magelang
MAGELANGEKSPRES.COM, MUNGKID - Kepolisian Resor (Polres) Magelang mendapatkan hibah 1 unit mobil Ambulan dari program CSR PT Bank Rakyat Indonesia (BRI). Serah terima bantuan dilakukan oleh Pemimpin Cabang BRI Magelang Muh Choirul Anam kepada Kapolres Magelang di halaman Mapolres setempat, Selasa (27/4). Kapolres Magelang AKBP Ronald Ardiyanto Purba SIK Msi mengungkapkan, sebelumnya, pihaknya hanya memiliki 1 unit ambulan. Dengan adanya bantuan dari BRI ini maka Polres Magelang kini memiliki dua unit ambulan. Kendati demikian, menurut Kapolres, dengan dua unit ambulan ini tetap masih belum cukup. Karena idelanya, dengan covering wilayah Kabupaten Magelang yang sangat luas, setidaknya diperlukan 4 unit ambulan yang siap di 4 penjuru mata angin di mana di tengah-tengahnya ada Kota Magelang. “Kami ucapkan terima kasih kepada BRI. Luar biasa hibah ini sangat bermanfaat,” ujarnya. Kapolres menyatakan, ambulan bantuan dari BRI ini akan disiagakan untuk pertolongan-pertolongan kepada masyarakat juga terkait dengan kecelakaan lalu lintas dan segala macam kebutuhan lain, mulai dari wilayah Kecamatan Secang hingga Kecamatan Salam. “Sehingga jika ada kejadian-kejadian di Secang kemudian adalagi di Salaman tidak akan makan waktu yang lama. Sementara korban lakalantas itu butuh kecepatan untuk penyelamatan nyawa, dan itu paling penting dalam proses pertolongan,” jelasnya. Sementara Pemimpin Cabang BRI Magelang Muh Choirul Anam berharap, bantuan mobil ambulan Suzuki APV ini bisa memberikan manfaat yang besar untuk masyarakat, khususnya terkait kecelakaan lalu lintas yang terjadi di jalan raya. “Kami sangat senang bisa membantu. Harapan kami tidak hanya kali ini saja, tapi kami juga ingin terus membantu Polres Magelang dalam bentuk lain,” harapnya. (adv/imr)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Untuk Pertama Kalinya Usai Dilantik DPR RI, Nafa Urbach Beri Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Magelang
- 2 Angkatan Muda Muhammadiyah Kabupaten Magelang Berharap Pilkada Berjalan Kondusif
- 3 Tak Dihadiri Paslon, Bawaslu Kota Magelang Simpulkan November Seru TKL Ecopark Murni Acara Hiburan
- 4 Ribuan Alat Peraga Kampanye Paslon di Kabupaten Magelang Disapubersih
- 5 Waspada Bencana Hidrometeorologi Saat Distribusi Logistik hingga Pemungutan Suara di Kabupaten Magelang
- 1 Untuk Pertama Kalinya Usai Dilantik DPR RI, Nafa Urbach Beri Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Magelang
- 2 Angkatan Muda Muhammadiyah Kabupaten Magelang Berharap Pilkada Berjalan Kondusif
- 3 Tak Dihadiri Paslon, Bawaslu Kota Magelang Simpulkan November Seru TKL Ecopark Murni Acara Hiburan
- 4 Ribuan Alat Peraga Kampanye Paslon di Kabupaten Magelang Disapubersih
- 5 Waspada Bencana Hidrometeorologi Saat Distribusi Logistik hingga Pemungutan Suara di Kabupaten Magelang